Kasus Positif Tembus 4 Digit, 5 Kabupaten di Bali Penyumbang Kasus Positif Terbanyak

Denpasar[KP]-Kasus positif Covid19 di Bali pada Kamis (3/2/2022) naik signifikan. Kali ini kasus positif di Bali tembus 1501 kasus. Sementara sehari sebelumnya kasus positif hanya mencapai 700 kasus lebih. Artinya, ada kenaikan kasus positif melebihi 100%. Sekretaris Satgas Penanganan Covid19 Bali Made Rentin mengatakan, masyarakat tidak perlu panik terhadap kenaikan kasus di Bali. Sebab, dalam sepekan terakhir, tim tracing melakukan secara masif setelah kasus positif naik di beberapa titik. “Tracing dilakukan secara masif. Maka angka positif kelihatannya naik signifikan,” ujarnya.
Dari data yang ada, ada lima kabupaten yang ditemukan menjadi penyumbang tertinggi kasus positif di Bali. Jumlah kasus positif tertinggi dari Kota Denpasar sebanyak 369 kasus, Badung 354 kasus, Tabanan 165 kasus, Gianyar 111 kasus dan Buleleng 110 kasus. Sisanya tersebar di empat kabupaten lainnya walau angkanya di bawah 100 kasus. Selain itu, jumlah kasus positif yang berasal dari KTP luar Bali yang berdomisili di Bali juga naik signifikan yakni 226 kasus.
Namun menurut Rentin, sekalipun jumlah kasus positif meningkat pesat tetapi jumlah kasus yang dirawat di RS rujukan tetap landai. Hal ini disebabkan kebanyakan dari warga yang positif adalah orang tanpa gejala (OTG). Sehingga mereka kebanyakan karantina mandiri di rumah masing-masing. Sekalipun karantina mandiri namun para warga tersebut tetap dalam pemantauan petugas karena mereka tidak bisa keluar dari rumah atau berada di tempat keramaian. Ia meminta agar masyarakat tetap menjaga Prokes dengan baik agar rantai penularan bisa terputus. A02